Gabrielle Zhe – 2101631033 – Food Technology
4 tahun lalu, BINUS tidak masuk dalam list saya untuk tujuan perguruan tinggi. Namun pada akhirnya saya bersyukur kepada Tuhan, melalui dukungan orang tua dan lingkungan saya mendorong saya masuk menjadi bagian dari binusian. Terima kasih BINUS atas 4 tahun ini, bersyukur bertemu dosen dan teman-teman yang sangat membantu saya, tidak hanya dalam ilmu, namun perkembangan karakter saya. Saya berharap BINUS dapat terus melayani dan membagikan pengalaman terbaik kepada Binusian. Untuk Binusian, semangat dan teruslah mengejar impian yang kalian mau!